Saturday 2 September 2017

Cookies Semangka


Assalamu'alaikum.. Masih dalam suasana lebaran ya. Selamat Idul Adha 1438 H. Btw, suasana lebaran identik dengan makanan khas seperti ketupat, rendang, opor, soto dan termasuk pula kue kering yang disajikan untuk para sanak saudara yang datang berkunjung. Nah kemarin saya membuat cookies semangka ini. Tertarik membuatnya karena bentuknya yang lucu. Cookies ini sempet banyak yang rebake saat Idul Fitri lalu, saya baru sempet bikin untuk Idul Adha ini. Di Instagram pertama yang posting sepertinya mba Frida, ah kreatif sekali ya. Saya cuma bisa rebake aja nih mba, Terimakasih ya ide kreatifnya. Cookiesnya lucu, memang sih dalam proses pembuatan nya agak sedikit ribet. Karena mesti keluar masuk kulkas adonan si cookies ini, tapi terbayar dengan hasilnya yang lucu ini. Mirip semangka beneran kaan.. 🍉🍉🍉

Cookies Semangka

Bahan :
350 g tepung terigu protein rendah
160 gr gula halus
200 gr butter / margarin (saya pakai wysman : blueband = 1: 1)
2 butir kuning telur
wijen hitam
pewarna hijau muda dan merah cabe (saya pakai merk koepoe2)

Cara :
1. Kocok sebentar gula halus, butter/ margarine, kuning telur hanya hingga rata. Atau boleh pake sendok kayu aja.




2. Tambahkan tepung terigu yang sudah diayak. Aduk rata dengan sendok kayu.


3. Bagi adonan menjadi 3 bagian, dengan perbandingan 2:1:1. Yaitu 2 bagian beri warna merah, 1 bagian beri warna hijau, dan 1 bagian tanpa diberi pewarna. Gunakan sendok, jangan diuleni dengan tangan.

4. Bentuk adonan merah menjadi silinder. Simpan dalam freezer selama 10 menit.
5. Gilas tipis adonan tanpa warna, lalu gulung ke adonan merah.


6. Gilas adonan hijau, lalu gulung ke adonan sebelumnya. Bungkus dengan plastik wrap, simpan dalam freezer selama 10 menit, atau hingga bisa dipotong-potong.


7. Potong tipis adonan, tata dalam loyang, beri wijen untuk biji.


8. Panggang dalam oven dengan suhu 140° -150° c hingga matang.

Dan jadilah cookies yang lucu. Selamat mencoba ya..

No comments:

Post a Comment